Selasa, 28 Agustus 2012

Dawn Of The Dead (remake)




Seorang suster yang bernama Ana (Sarah Polley) sedang berada di rumahnya dan tidur bersama suaminya. Tiba-tiba muncul seorang gadis kecil yang ternyata adalah tetangganya. Suaminya pun mendatanginya dan terkejut melihat wajah si gadis kecil tersebut. Ia pun bertanya dengan wajar, "apakah kamu baik-baik saja?"

Sepertinya, agak flu.
Seketika gadis tersebut menyerang leher suami Ana. Ana pun panik dan segera menendang gadis kecil tersebut hingga terpental. Ana pun segera membungkus leher suaminya, namun tiba-tiba suami Ana berubah menyerang Ana pula. Ana pun semakin kaget dan panik. Ia pun langsung mengambil kunci mobil dan berlari mengunci diri dikamar mandi. Namun, ternyata, kekuatan suami Ana menjadi tambah berkali-kali lipat. Ia mulai mendobrak pintu tersebut. Beruntung, Ana dapat kabur lewat jendela. Lalu segera pergi meninggalkan rumah dan menyadari bahwa dunia sedang dalam masalah besar. Pre-apocalypse.

Setelah itu, Ana bertemu dengan seorang polisi, Kenneth (Ving Rhames). Ana pun melanjutkan perjalanan bersama Kenneth. Di Jalan, ia bertemu dengan kelompok lain. Yaitu. Michael (Jake Weber), Andre (Mekhi Phifer) dan istrinya yang sedang hamil, Luda (Inna Korobkina). Mereka pun bergabung bersama dan menuju mall yang dimana adalah tempat teraman dikota mereka. 


Di Mall tersebut memang masih terdapat zombie. Tapi jumlahnya tidak akan menjadi masalah. Sialnya, rombongan Ana bertemu dengan rombongan security Mall tersebut yang bersikap sok berkuasa. Mereka antara lain adalah, CJ (Michael Kelly), Terry (Kevin Zegers), dan Bart (Michael Barry) mereka selalu mengatur keberadaan Ana dkk. Mereka pun menulis kata-kata minta tolong di atap mall tersebut. Sementara itu, diseberang gedung mereka terdapat penembak ulung yang sangat hebat bernama, Andy (Bruce Bohne), Ia adalah teman bermain Kenneth dalam mengisi waktu yang amat membosankan tesebut.
Tiba-tiba, muncul rombongan lain ke rumah tersebut. Mereka pun mengisi waktu bersama kembali. Sayangnya, karena ada beberapa orang yang telah tergigit, mereka terpaksa dibunuh agar tidak berubah menjadi zombie.
Mereka pun mempunyai ide untuk pergi ke pulau terpencil. Mungkin disana, orang-orang belum terinfeksi. Mereka pun mulai membuat mobil dengan pertahanan super. Lalu rencana mereka, mereka akan menaiki kapal boat milik Steve (Ty Burell).

Pre-Apocalypse


Akankah mereka bisa menjalankan rencana tersebut?

Well, Zack Synder, anda berhasil me-remake film klasik berjudul sama garapan "Bapak Zombie", George A. Romero tahun 1978. Anda berhasil!
Yap, mungkin tidak persis sama seperti tahun 1978. Kalau di 1978 zombie-nya lambat unyu gitu, Di versi remake-nya Zombienya lari men!! lari! Ajegile..

Houuum, 4/5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar